Pengembangan Media Pembelajaran IPAS Berbasis Project Based Learning dengan Bantuan Aplikasi Canva untuk Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Kelas V SD

Authors

  • Sunardi Sunardi IKIP Siliwangi, Indonesia
  • Euis Eti Rohaeti IKIP Siliwangi, Indonesia
  • Wahyu Hidayat IKIP Siliwangi, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/basicedu.v9i6.11035

Abstract

Pembelajaran IPAS di sekolah dasar masih menghadapi kendala untuk meningkatkan kreativitas belajar dan keterlibatan siswa akibat keterbatasan media pembelajaran interaktif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan menguji kelayakan media pembelajaran IPAS berbasis Project Based Learning (PjBL) berbantuan aplikasi Canva untuk meningkatkan kreativitas belajar siswa kelas V. Penelitian menggunakan metode Research and Development dengan model 4D yang dimodifikasi menjadi tiga tahap (Define, Design, dan Develop) dan melibatkan 25 siswa kelas V SD St. Agustinus Bandung. Data diperoleh melalui validasi ahli media, ahli materi, serta angket respons siswa, kemudian dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran memiliki tingkat kelayakan sangat tinggi dengan skor 90,4% dari ahli media dan 96,9% dari ahli materi. Respons siswa juga sangat positif dengan persentase 94,6%, yang menunjukkan media mudah digunakan, menarik, dan mampu meningkatkan keterlibatan serta kreativitas belajar. Secara praktis, media pembelajaran IPAS berbasis PjBL berbantuan Canva ini dapat dimanfaatkan guru sebagai inovasi pembelajaran interaktif untuk mendukung pembelajaran IPAS yang kreatif, bermakna, dan berpusat pada siswa di sekolah dasar.

References

Anggraini, L. G., Asmin, A., & Mulyono, M. (2023). Pengaruh model pembelajaran project based learning terhadap motivasi dan hasil belajar matematika siswa sekolah dasar. Jurnal Basicedu, 7(1), 741–751.

Bell, S. (2010). Project-based learning for the 21st century: Skills for the future. The Clearing House: A Journal of Educational Strategies, Issues and Ideas, 83(2), 39–43. https://doi.org/10.1080/00098650903505415

Chang, C.-C., Lee, Y.-H., Chuang, M.-J., Hsueh, C.-H., Lu, Y.-W., Tsai, Y.-L., Chou, R.-H., Wu, C.-H., Lu, T.-M., & Huang, P.-H. (2021). Agreement between invasive wire-based and angiography-based vessel fractional flow reserve assessment on intermediate coronary stenoses. Frontiers in Cardiovascular Medicine, 8, 707454.

Guilford, J. P. (1967). The nature of human intelligence.

Hapsari, D. I., Airlanda, G. S., Profesi, P., Universitas, G., & Satya, K. (2018). Penerapan project based learning untuk meningkatkan motivasi belajar matematika peserta didik kelas v implementation of project based learnng to improve mathematics learning motivation the. 5(2), 154–161.

Inayati, U. (2022). Konsep dan implementasi kurikulum merdeka pada pembelajaran abad-21 di SD/MI. ICIE: International Conference on Islamic Education, 2, 293–304.

Jonassen, D. H., & Rohrer-Murphy, L. (1999). Activity theory as a framework for designing constructivist learning environments. Educational Technology Research and Development, 47(1), 61–79.

Kokotsaki, D., Menzies, V., & Wiggins, A. (2016). Project-based learning: A review of the literature. Improving Schools, 19(3), 267–277.

Kreatif dan Kolaboratif. (2023). Pemanfaatan aplikasi Canva sebagai media video pembelajaran. Jurnal Inovasi Pendidikan, 6(2), 247–257.

Lin, I.-C., Chang, S.-H., Liu, P.-C., Kuo, P.-J., & Chung, K. C. (2024). Exploring the effectiveness and moderators of game learning on creativity enhancement. Educational Technology & Society, 27(3), 83–101.

Mayer, R. E. (2024). The Past , Present , and Future of the Cognitive Theory of Multimedia Learning. Educational Psychology Review, 36(1), 1–25. https://doi.org/10.1007/s10648-023-09842-1

Munandar, U. (2021). Pengembangan kreativitas anak berbakat. PT Rineka Cipta.

Piaget, J. (1970). Science of education and the psychology of the child. Trans. D. Coltman.

Royanti, S., & Sulindra, I. G. M. (2025). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif IPAS Berbasis Project Based Learning Untuk Meningkatkan Kreatifitas Siswa Kelas V SDN Sering. Indonesian Journal of Educational Technology, 1(1), 11–19.

Sweller, J. (2020). Cognitive load theory and educational technology. Educational Technology Research and Development, 68(1), 1–16.

Syahmi, F. A., Mustaji, M., & Maureen, I. Y. (2024). Pengaruh Project Based Learning terhadap Kreativitas dan Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Animasi 2D dan 3D di SMK Unitomo. EDUKASIA Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran, 5(1), 155–162.

Thomas, W. (2000). John. A Review of Research on Project–Based Learning. California: The Autodesks Foundation.

Torrance, E. P. (1966). Torrance tests of creative thinking. Educational and Psychological Measurement.

Utomo, F. T. S. (2023). Inovasi media pembelajaran interaktif untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran era digital di sekolah dasar. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar, 8(2), 3635–3645.

Downloads

Published

2026-01-19

How to Cite

Sunardi, S., Rohaeti, E. E., & Hidayat, W. (2026). Pengembangan Media Pembelajaran IPAS Berbasis Project Based Learning dengan Bantuan Aplikasi Canva untuk Meningkatkan Kreativitas Belajar Siswa Kelas V SD. Jurnal Basicedu, 9(6), 2029–2036. https://doi.org/10.31004/basicedu.v9i6.11035

Issue

Section

Articles

Citation Check